Friday, September 2, 2016

Saya Menyesal Mereview DOcar Aplikasi Rental Mobil Online


Sudah lama saya mulai  mereview segala sesuatu baik itu film, mereview  tempat wisata dan masih banyak lagi. Dan entah terlintas di pikiran saya untuk  mencoba mereview sesesuatu yang berbeda. Mulailah saya mencoba untuk  mereview sebuah aplikasi smartphone, ini pertama kalinya di blog saya mereview sebuah  aplikasi berbasis smartphone. Dan  setelah mengetahui segala kelebihan aplikasi ini, terus terang saya benar benar menyesal. Menyesal kenapa ya ,  tidak dari dulu mencoba untuk mereview sebuah aplikasi aplikasi smartphone seperti Docar ini yang usefull sekali bagi masyarakat
docar- solusi sewa mobil 



Intro **
Zaman sekarang yaitu zaman era digital, dimana semuanya sudah berbasis online. Adanya internet makin memudahkan manusia, dan lapangan pekerjaan di era digital seperti sekarang ini peluangnya makin besar, contohnya saja dulu untuk memesan ojek mesti ke pangkalan tukang ojeknya, tapi sekarang untuk memesan ojek tinggal menggunakan smartphone saja, maka tukang ojek onlinepun akan datang ke tempat  berada saat kita memesannya. 

Selain itu di era digital saat ini, untuk berjualan tidak perlu repot seperti dulu, harus punya atau sewa kiosnya dulu, intinya dulu itu untuk berjualan perlu membuka toko, yang mana utuk membuka toko itu perlu biaya yang ga sedikit, namun di era digital seperti saat ini, untuk membuka toko tidak perlu membuka toko fisik ( berbentuk bangunan ). Dengan adanya internet kita bisa berjualan online tanpa pusing memikirkan sewa kiosnya.  Pokoknya di zaman seperti saat ini , semuanya sangat memudahkan manusia.

Di era seperti sekarang ini kan, semuanya sudah berbasis online, sekarang sudah ada ojek online , toko online, taksi online dan ternyata muncul sebuah peluang baru yaitu rental mobil secara online. Jadi kita tinggal pesen lewat smartphone, nanti kita tinggal pilih mau mobil yang seperti apa, terserah kita.

Review  DOcar Aplikasi Rental Mobil Online 

docar - rental mobil online
Salah satunya yang menyediakan penyewaan ( rental ) mobil secara online yaitu perusahaan yang bernama Docar. Untuk penjelasannya

 Docar adalah e-marketplace yang bekerja sama dengan rental-rental mobil di Indonesia untuk menawarkan jasa sewa mobil kepada calon pelanggan

Docar mempertemukan partner-partner penyedia jasa sewa mobil yang ingin memasarkan jasa sewa mobil dan calon penyewa mobil yang ingin mendapatkan mobil sesuai pilihan.

Adanya Docar menjawab kebutuhan masyarakat yang ingin serba praktis namun tidak menguras dompet dan juga karena kesulitan mendapatkan mobil rental yang tarif dan kriterianya sesuai keinginan kita.  Maka dari itu Docar membantu kita mengkurasi mobil rental sesuai pilihan merek, tarif, dan kondisi mobil dengan aplikasi pencarian sewa mobil Docar .

cara mudah menggunakan docar

Untuk saat ini, Docar baru melayani sewa mobil Solo, sewa mobi Jogja, dan sewa mobi Semarang dan rencananya Docar pun akan terus memperluas jaringannya agar dapat menjangkau seluruh wilayah di indonesia. Berdasarkan informasi, dalam waktu dekat Docar akan membentangkan sayapnya di kota kota berikut ini 


Untuk penyewaannya, Docar tersedia dalam bentuk website dan melalu aplikasi yang bisa kita unduh di playstore, hanya saja untuk pengguna IOS masih belum rilis . Kita tunggu saja dalam waktu dekatpun mereka akan merilisnya.

Nah, kenapa sih kok dipostingan ini mereview aplikasi docar, kan banyak orang yang suka mencibir "ngapain sih download aplikasi buatan indonesia, kan kurang bermutu”.  Kebanyakan  masyarakat indonesia  terlalu memandang sebelah mata produk dalam negeri, padahal kan produk dalam negeri tidak kalah keren.

Alasan saya mereviewnya karena Docar ini berbeda,  dan baru kali ini saya tahu ada penyewaan mobil secara online dan Mengapa harus pilih  Docar ?. ok saya akan menjabarkanya.

Mudah & Fleksibel

kita hanya butuh 3 tahap untuk dapat menyewa mobil serta dapat melakukannya di mana saja dan kapan saja dengan bantuan aplikasi DOcar.

Harga Termurah
DOcar membantu kita menentukan pilihan mobil berbiaya sewa termurah dari berbagai partner rental mobil melalui sistem pencarian DOcar.

Banyak Varian
Sistem DOcar memberikan kuasa penuh kepada kita untuk memilih mobil dari berbagai tipe dan merek mulai dari city car, mobil mewah, hingga big bus; dan merek; Avanza, Xenia, Nissan March, Grand Livina, APV Arena, Grand Innova, Fortuner, Pajero, Pregio, Travello, ELF, HiAce, Alphard, Vellfire, Camry, dll. sehingga dapat memenuhi kebutuhan sewa mobil kita.

Sesuai Pilihan
Docar menjamin kita mendapatkan mobil sesuai pilihan kita dengan memberikan informasi terinci mengenai mobil yang akan kita pesan. 

Dan kalau saya menggunakan DOcar apa keuntungannya ? .

Ini beberapa keuntungan yang bakalan kita dapat  :

Antarmuka Informatif
Maksudnya itu kita dapat mengetahui kondisi mobil sebenar-benarnya.Setiap rental mobil dan entri mobil disajikan sedetail mungkin. Ulasan-ulasan pengunjung lain juga dapat membantu kita sebagai penyewa saat akan memilih mobil .

Sesuai Pilihan
Mobil yang kita dapatkan adalah mobil yang telah kita pilih. Biasanya itu kalau di rental rental lainnya kadang mobil yang akan kita sewa tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan. Sistem Docarpun membantu kita mendapatkan mobil sesuai pilihan bahkan hingga menyediakan detail plat nomor kendaraannya sebagai sarana identifikasi. Wow sekali bukan. 

Harga Sewa Termurah
Bener sekali,  setelah saya mencoba melihat harganya dan membandingkan dengan rental lain , bener - bener lebih murah menggunakan aplikasi Docar. Selain itu, yang tidak akan kita dapatkan dari penyewaan rental mobil yang lainnya  i adalah promo promo yang ditawarkan yang akan membuat kita bisa mendapatkan mobil dengan harga lebih murah lagi.


Banyak sekali promo promo yang ditawarkan salah satunya promo september ceria


Fitur apa saja sih yang tersedia dan bisa kita nikmati dalam aplikasi DOcar ini ?.

Ok berikut fitur fitur yang bisa kita rasakan saat menggunakan aplikasi docar penyewaan mobil online : 
• Akun pribadi untuk penggunaan fitur lebih terintegrasi
• Info mobil dengan sangat detail hingga plat nomor kendaraan
• Dapat mengirim pesan untuk rental yang dipilih
• Dapat melihat posisi mobil 30 menit sebelum penjemputan
• Dapat mencetak invoice
• Dapat menjemput sesuai lokasi yang diinginkan
• Tersedia info sopir yang akan menjemput 


Step By Step Menggunakan Aplikasi Docar


Pertama kita bisa unduh aplikasi Docar ini di playstore di smartphone kita.

Ternyata response dari pengguna aplikasi ini memang bagus dan ratingnya saja bisa mencapai 4.5. Selain itu, untuk aplikasinya tidak menghabiskan ruang memori smartphone kita. Ukurannya hanya 51,04 MB.
rating dan reviews dari para pengguna


Saat membuka aplikasi docar diawal tampilan muncul tampilan sewa mobil seperti gambar di bawah ini :
tampilan awal 
Sebelum kita menyewa mobilnya ada baiknya kita melakukan registrasi terlebih dahulu. Registrasi tidak lama kok, cuman 2 menit. Saat melakukan registrasi banyak pilihan yang bisa kita ambil. Kita bisa meregistrasi secara manual , bisa menggunakan akun google dan menggunakan akun facebook.

login docar
 Jika kita tidak memiliki  kedua akun tersebut, kitapun bisa mendaftar secara manual 
form pendaftaran manual 
Selanjutnya  kita tinggal mengisikian profil diri kita sendiri

isi form pendaftaran sebelum menggunakan aplikasi docar
Setelah diisi akan muncul profil diri kita,  selain itu di  menu pengaturanpun kita bisa mengganti  password, kontak dan akun bank yang digunakan saat melakukan pembayaran.

pengaturan berisi  untuk mengubah profil , password bahkan sampai ke akun bank
Ternyata untuk menggunakan aplikasi ini tergolong tidak membingungkan, kenapa memangya ? karena aplikasi DOcar untuk  urasan UI ( user interface ) didesain sedemikian mudahnya, agar pengguna tidak bingung.
tampilannya benar benar user friendly
Setelah selesai mendaftar, saatnya kita mencoba untuk menyewa mobil dengan aplikasi ini. Berhubung untuk daerahnya baru mencakup Semarang, Solo, dan ogyakarta. Disini saya akan mencoba melakukan penyewaan.Untuk lokasi rentalnyapun  baru tersedia 3 kota yaitu Solo ( Surakarta ), Yogyakarta, dan Semarang.
untuk lokasi rental  baru tersedia 3 kota tersebut.
Saat kita menyewa mobil  di aplikasi DOcar  ternyata dalam penyewaanya  ada durasi waktunya, durasinya itu  di hitung perjam. Untuk durasinya terdiri dari tiga pilihan yaitu ada yang 8 jam , 12 jam dan full day ( seharian).

durasi  yang terdiri dari 3  yaitu 8 jam , 12 jam dan full day 
 Untuk fasilitasnyapun  terdiri dari tanpa BBM, BBM dan all in, untuk penjelasan tiap fasilitas seperti di gambar di bawah ini 
 penjelasan lebih  lanjut  tentang ketiga fasilitas yang disediakan 

Apabila kita sudah selesai memasukan  lokasi rental, tujuan, tanggal sewa dan tanggal  selesai sewa, memilih durasi dan memilih  fasilitas,  seperti contoh di bawah ini,  maka  tinggal tekan  cari mobil.
mencoba menyewa mobil  di aplikasi docar

Setelah selesai, tekan cari mobil maka di situ akan muncul jenis mobil dengan keterangan mobilnya yang begitu lengkap. Salah satunya adalah plat nomor, harganya, untuk harganya dimulai dari harga yang termurah sampai ke harga yang paling mahal. Tentunya kita sudah tahu, untuk harga yang relatif murah mobilnya hanya berkapasitas sedikit orang, sedangkan untuk yang mahal kapasitasnya bisa lebih dari 5 orang.
 mobil mobil yang tersedia untuk di sewakan mulai dari harga yang murah hingga yang mahal
Detail Mobil 
Apabila sudah sesuai atau cocok dengan mobil yang akan di sewa, maka  tinggal  tekan pesan, maka akan muncul detail mobilnya. Untuk kondisi mobilnya itu benar-benar real seperti yang ada  di gambar, selain itu juga sangat detail sekali mulai dari plat nomor,bahan bakar,jumlah seatnya ( tempat duduk) bener bener begitu lengkap.
gambar mobilnya benar - benar mulus, seperti mobil baru
spesifikasi mobil dan juga  nilai rating  untuk mobil ini
Untuk jenis mobilnya sih, baik untuk harga yang murah hingga harga yang paling mahal menggunakan jenis mobil keluaran yang baru seperti agya , grand new innova , all new avanza, dan lain-lain. Kondisi mobilnyapun dilihat dari gambarnya bener bener mulus , seperti mobil baru.

Sebelum memesanpun di setiap pilihan mobil selalu ada keterangan batas batas wilayah yang sudah ditentukan. "Bagaimana kalau kita melewati batas batas tersebut ?" . Tentunya kita akan mendapatkan biaya tambahan.

saat menyewa jangan lupa  untuk  mengetahui batas batas wilayahnya  mulai dari wilayah selatan, barat , timur, hingga ke utara 
Detail Reservasi 
Setelah menekan pesan, maka akan muncul detail reservasi. Detail Reservasi itu berisi informasi  kontak  kita sebagai penyewa,  bisa berupa no handphone, nama dan sebagainya. Selain itu   untuk meminta penjemputan  kita mengisikannya di bagian Detail Penjemputan.
detail reservasi berisi kontak dan  tempat penjemputan 

Metode Pembayaran
Selanjutnya, tinggal tekan Lanjutkan maka akan masuk ke Metode Pembayaran, di dalam metode pembayarannya, kita boleh langsung membayarnya  all in (semua) ataupun boleh juga membayar uang mukanya terlebih dahulu dan di lakukan  melalui transfer bank. Lalu pilih ok.

 untuk metode pembayaran dapat dilakukan dengan 2 cara.
Untuk bayar rentalnya bagaimana ? tenang dan jangan risau, untuk metode pembayaran bisa dilakukan melalui :
  • transfer bank (BCA, Mandiri, jaringan ATM Bersama, jaringan ATM Prima)
  • i-banking (KlikBCA, Mandiri ClickPay)
  • kartu kredit (Mastercard, Visa)
  • PayPal, dan Indomaret. 

Konfirmasi Pembayaran
Setelah melakukan pembayaran, kita akan diberitahu untuk melakukan konfirmasi bahwa kita sudah membayar,
setelah melakukan transfer , jangan lupa untuk melakukan konfirmasi pembayaran.

Setelah memesan,  untuk melakukan penjemputan mobil, tersedia fitur pelacakan tempat mobil yang akan kita pesan.
pelacakan posisi mobil
Setelah mencoba menggunakan aplikasi Docar dan saatnya saya untuk memberikan rating.Saya memberikan rating   5 bintang. Mengapa ? karena aplikasi ini bener bener berguna sekali, selain  itu aplikasi ini sangat mudah untuk dioperasikan. Oleh sebab itu saya memberikan 5 bintang.

rating 5 bintang

------------------------------------------------------------------------------
-----------------------------------------------------------
------------------------------
**


Berikut ini demo saat menggunakan aplikasi Docar


Ingin mencoba aplikasi ini ? dan mulai menyewa mobil di penyewaan mobil online ini.
 silahkan download aplikasi docar ini 



Informasi lebih lanjut :





Sekian Review dari aplikasi DOcar penyewaan  mobil online, semoga membantu, jangan lupa komentar ya apabila  sudah pernah mencoba aplikasi ini. Terimakasih :)

Bagikan

Jangan lewatkan

Saya Menyesal Mereview DOcar Aplikasi Rental Mobil Online
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

10 comments

Artikel yang sangat keren. Mau pakai apk docar Ahk

Balas

lumayan nih buat pergi jauh.. reviewnya lengkap nih. keren

Balas

aplikasinya berguna banget, kemarin juga sempet pakai docar, bintang 5 pokoknya

Balas

serius gan ? pelayanannya gimana ?

Balas

iya . bintang 5 deh. kemaren nyoba pas lagi jalan jalan ke jogja.

Balas

wih mantep deh mas yang satu ini

Balas

waddoo.. emang sih,, harus manual aja cari uangnya XD

Balas

ntaps gan, makasih yaa infonya

Balas

Untuk menyisipkan kode pendek, gunakan <i rel="code"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan <i rel="pre"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan <i rel="image"> ... URL GAMBAR ... </i>

Note: Only a member of this blog may post a comment.